Call us: +6231-8437-191 : lazismu_jatim@yahoo.com| Kamis , 28 Maret 2024
Breaking News
You are here: Home » Filantropi » Alim Markus Bos PT Maspion Group Dukung Aksi Sosial MCCC PWM Jatim

Alim Markus Bos PT Maspion Group Dukung Aksi Sosial MCCC PWM Jatim

Dukungan dari dunia usaha terhadap penanganan dampak sosial virus Corona patut diapresiasi. Hari rabu pagi, 22 April 2020, pengusaha Jawa Timur yang tergabung dalam Paguyuban Masyarakat Tionghoa Surabaya (PMTS) dengan pelopornya PT Maspion Group berkunjung ke kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, Jl Kertomenanggal IV/1 Surabaya.

Kunjungan PMTS dan PT Maspion Group ini dipimpin oleh Boss utamanya sendiri yaitu Alim Markus. Pengusaha yang masih terlihat dinamis dan semangat di kala senja itu menyampaikan bantuan sebanyak 1.500 paket aneka bingkisan dan 5 ton beras melalui PWM Jatim atau Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC).

“Ini adalah sebagai wujud partisipasi dari banyak pengusahadi yang tergabung dalam masyarakat Tionghoa Surabaya bersama Maspion Group untuk membantu saudara-saudara kita yang terdampak kondisi wabah Corona terutama di Jawa Timur. Kami titipkan kepada Muhammadiyah karena kami tahu persis dan kenal betul bahwa Muhammadiyah itu sering menolong banyak orang dan semoga banyak pahalanya,” kata Alim dengan bersemangat didampingi putranya Halim.

Dr Saad Ibrahim, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur menerima secara simbolis bantuan dari Alim Markus tersebut didampingi oleh Prof. Zainuri, Dr Syamsuddin, Dr Biyanto dan Sekretaris Tamhid Masyudi. Hadir puluhan media meliput acara tersebut.

“Kami atas nama Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan dan kepercayaan dari pak Alim Markus pimpinan Maspion Group dan jug rekan-rekan pengusaha Tionghoa lainnya. InsyaAllah akan kami salurkan kepada yang berhak menerima, karena Muhammadiyah sendiri mempunyai program sosial atas kondisi wabah Corona ini berupa MCCC (Muhammadiyah Covid-19 Command Center). Semoga wabah ini cepat berlalu dan tanah air Indonesia kembali normal seperti sediakala.” ucap Saad Ibrahim.

Sumbangan dari paguyuban masyarakat Tionghoa dan PT Maspion untuk masyarakat dhuafa ini rutin dilakukan setahun sekali melalui perkumpulan, lembaga-lembaga Islam dan yayasan sosial lainnya, juga melalui instansi Pemerintah.

Kunjungan singkat Alim Markus bersama rombongan Maspion Group itu pun diakhiri dengan janji bos perusahaan ternama penghasil produk-produk elektronik dan pecah belah di Jawa Timur.

“Saya selaku pengusaha berjanji dan sudah dipesan oleh Ibu Gubernur Jatim akan berusaha untuk tidak mengadakan PHK di lingkungan PT Maspion Group. Kami mohon doanya agar perusahaan bisa terus beroperasi. Karena saya tahu kondisi saat ini begitu mengkhawatirkan, dimana para buruh atau pekerja bisa tidak makan jika di PHK” janji Alim yang diamini seluruh hadirin.

Di hadapan Ketua PWM Jatim Dr Saad Ibrahim, Alim Markus juga berucap bahwa suatu saat dirinya akan pergi haji dan mengucap syahadat. Namun waktunya ia belum tahu. Janji itu juga diamini oleh Dr Saad Ibrahim seraya berkata bahwa semoga hidayah dari Allah SWT itu segera turun dan pak Alim Markus memeluk Islam. Aamiin. (Ad)

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*