Bakti Guru adalah program untuk memberikan perhatian dan kepedulian kepada para pahlawan tanpa tanda jasa. Tujuan dari Program Bakti guru ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan sesuai kemampuan lokal dan satuan pendidikan setempat dengan mempertimbangkan tingkat kebutuhan hidup masyarakat setempat, loyalitas, lama pengabdian, kreativitas dan profesionalisme kerja.
Selain itu program Bakti Guru ini juga bertujuan untuk mengembangkan dan memperkuat kemandirian pendidikan melalui pengembangan dan optimalisasi tradisi filantropi pendidikan, partisipasi masyarakat, unit- unit usaha ekonomi dan kerjasama dengan berbagai pihak.
Bentuk kongkrit dari program Bakti Guru ini adalah penambahan pembiayaan tunjangan dan dukungan transportasi, perbaikan sar-pras sekolah, pelatihan guru dalam rangka peningkatan kapasitas dan modal kemandirian ekonomi bagi para guru.
Sedangkan sumber dana yang akan dialokasikan oleh Lazismu secara nasional untuk pelaksanaan program itu diperoleh dari infaq publik, kaleng filantropis cilik dan dana CSR atau kerjasama dengan berbagai pihak. Diharapkan pada tahun ini program Bakti Guru akan mendapatkan dukungan dari masyarakat guna mengangkat tingkat kesejahteraan para guru sebagai insan pendidik dan pencerdas generasi bangsa.
PERSYARATAN
- Daftar nama-nama Guru calon penerima dan persyaratan pendukungnya harus diajukan oleh Kepala Sekolah yang bersangkutan melalui Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur atau di tingkat Daerah (PDM).
- Guru berpenghasilan rendah.
- Informasi selengkapnya hubungi WA : 0851-6170-2078 (Hotline)
BANTUAN
Bentuk bantuan bisa berupa :
- Paket Sembako
- Diklat pengembangan SDM Guru
- Paket Peralatan dan Perlengkapan Mengajar
- Uang tunai