Call us: +6231-8437-191 : lazismu_jatim@yahoo.com| Jumat , 29 Maret 2024
Breaking News
You are here: Home » Sosial » Tingkatkan Hubungan Silaturrahim Dengan Bersafari Ramadhan 1439 Hijriyah Nan Penuh Berkah di Kabupaten Tuban

Tingkatkan Hubungan Silaturrahim Dengan Bersafari Ramadhan 1439 Hijriyah Nan Penuh Berkah di Kabupaten Tuban

Meningkatkan hubungan silaturrahim kepada keluarga, sanak saudara, kerabat, teman, dan handai taulan terlebih yang seiman dan sekeyakinan sangat dianjurkan oleh agama Islam. Semangat memupuk hubungan Silaturrahim itulah yang hendak diraih oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tuban melalui Lazismu dengan bersafari Ramadhan.

Memasuki bulan Ramadhan 1439 Hijriyah atau bulan akhir Mei 2018 yang lalu PDM dan Lazismu Kabupaten Tuban telah melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan. Kegiatan tersebut dilakukan dengan berkunjung dan berkeliling berbagai Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) yang ada di Kabupaten Tuban. Abdul Malik, Sekretaris Lazismu Tuban, menjelaskan bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini memiliki multi misi, yakni meningkatkan hubungan silaturrahim, menebar kemanfaatan sosial, memperluas jaringan dan merekatkan jalinan konsolidasi dakwah dan organisasi Muhammadiyah.

Safari Ramadhan dilakukan pada sore hari di Masjid sebagai pusat dakwah PCM sekaligus menjelang kegiatan berbuka puasa bersama. Selain mencermati perkembangan dakwah yang berjalan di berbagai PCM, PDM Tuban juga menyampaikan tausiyah Ramadhan disambung dengan Lazismu yang juga mensosialisasikan keberadaan lembaganya.

Lebih lanjut Abdul Malik menerangkan bahwa kegiatan Safari Ramadhan yang mengusung tema “Maju dan Makmur Bersama Muhammadiyah” ini juga untuk mengenalkan Lazismu dan lebih mendekatkan Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah ini kepada masyarakat luas hingga ke pelosok Kabupaten Tuban. Sejumlah Kantor Layanan Lazismu (KLL) di beberapa Kecamatan juga diresmikan dalam Safari Ramadhan ini.

Dalam Safari Ramadhan ini Lazismu Tuban membagikan ratusan paket santunan berupa sembako dan uang kepada para mustadh’afin. Berbagai bantuan yang mendukung kegiatan dakwah fisabilillah pun juga digelontorkan. Hal ini adalah tugas Lazismusebagai Amil dan sekaligus menunaikan amanat donatur yang telah mempercayakan dana ZISKAnya untuk disalurkan kepada yang berhak menerima melalui Lazismu kata Abdul Malik.

Hubungan silaturrahim semakin terjalin erat dan mesra karena Safari Ramadhan ini juga melibatkan berbagai unsur di PDM Tuban, seperti majelis, lembaga, Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dan Organisasi Otonom terutama Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM).

Kegiatan Safari Ramadhan PDM dan lazismu Tuban putaran akhir dilaksanakan di PCM Parengan, pungkas Abdul Malik. (Adit).

   

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*