Call us: +6231-8437-191 : lazismu_jatim@yahoo.com| Kamis , 28 Maret 2024
Breaking News
You are here: Home » Bencana & Kemanusiaan » #Save Muslim Rohingya Dari Siswa-siswi M.I. Muhammadiyah Caruban di Madiun

#Save Muslim Rohingya Dari Siswa-siswi M.I. Muhammadiyah Caruban di Madiun

Musibah yang terjadi terhadap muslim Rohingya merupakan berita buruk dan sebagai sesama umat muslim sudah seharusnya kita peduli. Kepedulian itu bisa diwujudkan dalam berbagai tindakan kebaikan.

Muhammadiyah bersama dengan Kementerian Luar Negeri RI dan 10 organisasi kemanusian lainnya yang tergabung dalam Aliansi Kemanusiaan Indonesia untuk Myanmar (AKIM) secara bersama-sama berkomitmen membantu penanganan masalah konflik dan kemanusiaan melalui pendekatan humanitarian development yang menyasar isu dasar yaitu kesehatan, pendidikan, pemenuhan kebutuhan dasar dan pemberdayaan ekonomi berkelanjutan.

MI Muhammadiyah Caruban di Madiun mendukung sepenuhnya program tersebut. Kepedulian terhadap musibah yang dialami muslim Rohingya Myanmar juga datang dari siswa-siswi. Mereka turut bersimpati dan menyumbang. Penggalangan dana dilakukan pada Selasa, 12 September 2017. Dari aksi galang dana di dapat uang sebesar Rp. 1.200.000,00 yang siap disalurkan lewat Lazismu Kantor lanyanan Caruban.

Aksi penggalangan dana masih terus dilakukan hingga saat ini. Bukan seberapa hasil dana yang diperoleh, namun aksi ini bisa menjadi inspirasi bagi kita agar selalu terus berlomba dalam kebaikan. Mereka adalah saudara kita. (Devy Yup).

#severohingnya.

WE LOVE YOU #ROHINGYA

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*