Call us: +6231-8437-191 : lazismu_jatim@yahoo.com| Jumat , 1 Desember 2023
Breaking News
You are here: Home » TOR Rakerwil Bawas dan Dewas Lazismu se-Jatim 2022

TOR Rakerwil Bawas dan Dewas Lazismu se-Jatim 2022

PENDAHULUAN

Memperhatikan rekomendasi Rakerwil Lazismu se-Jatim 2022 maka pada tahun 2022 ini akan diadakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Dewan Syariah (Dewas) dan Badan Pengawas (Bawas) Lazismu Jawa Timur.

Rakerwil Bawas dan Dewas Lazismu diagendakan menjadi acara tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan fungsi kepengawasan agar terjadi akselerasi gerakan filantropi di Muhammadiyah. Berkaitan dengan tujuan di atas, maka Rakerwil Bawas dan Dewas Lazismu Jatim kali ini akan diselenggarakan guna memberikan pemahaman tentang peran dan fungsi Bawas dan Dewas, menyusun program dan rekomendasi kerja tahun 2022 serta mendorong rencana program pengawasan Lazismu Wilayah dan Daerah ke depan beserta anggarannya.

Pada perhelatan Rakerwil tahun ini, Badan Pengawas dan Dewan Syariah Lazismu wilayah Jawa Timur mengusung tema “Optimalisasi Peran dan Fungsi Badan Pengawas dan Dewan Syariah guna Pengelolaan ZIS di Lazismu se-Jawa Timur”.

Dengan demikian, maka diharapkan pengelolaan Lazismu menjadi lebih optimal, efektif dan efisien, sesuai dengan visi dan misi Lazismu, yakni: Menjadi Lembaga Amil Zakat terpercaya. Dengan misi-misi: (a) Meningkatkan kualitas pengelolaan ZIS yang amanah, profesional, dan transparan; (b) Meningkatkan pendayagunaan ZIS yang kreatif, inovatif, dan produktif; (c) Meningkatkan pelayanan donatur.

Rakerwil Bawas dan Dewas Lazismu se-Jatim ini akan diikuti oleh perwakilan Badan Pengawas dan Dewan Syariah Lazismu baik di tingkat Wilayah dan Daerah (Kota/Kabupaten) serta Badan Pengurus di tingkat Wilayah.

TEMA

“Optimalisasi Peran dan Fungsi Badan Pengawas dan Dewan Syariah guna Pengelolaan ZIS di Lazismu se-Jawa Timur”.

TUJUAN

Rakerwil Bawas :

  1. Memperkuat fungsi kepengawasan;
  2. Memahami risiko dalam pengelolaan ZIS;
  3. Merumuskan program kerja Badan Pengawas Lazismu Wilayah.

Rakerwil Dewas :

  1. Memperkuat fungsi Dewan Syariah
  2. Mensosialisasikan kebijakan Dewan Syariah Pusat
  3. Merumuskan program kerja Dewan Syariah Lazismu Wilayah.

OUTCOME

Outcome yang diharapkan adalah:

  1. Terjadinya optimalisasi fungsi pengawasan di semua lini Lazismu;
  2. Bertambahnya pengetahuan anggota Badan Pengawas dan Dewan Syariah Lazismu Daerah tentang pemahaman syariah dan risiko dalam pengelolaan dana zakat;
  3. Terjadinya koordinasi yang lebih baik, antara Badan Pengawas dan Dewan Syariah Lazismu Wilayah dan Daerah;
  4. Merumuskan program dan koordinasi kerja tahun 2022.

WAKTU DAN TEMPAT

  • Hari Sabtu
  • Tanggal 26 Februari 2022
  • Pukul 08.00 – 15.00 WIB
  • di Gedung PWM Jatim, Jl. Kertomenanggal IV/1 Surabaya

PESERTA

  1. Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur
  2. Ketua dan Anggota Badan Pengawas Lazismu Wilayah Jatim
  3. Ketua dan Anggota Dewan Syariah Lazismu Wilayah Jatim
  4. Badan Pengurus Lazismu Wilayah Jatim
  5. 1 orang Badan Pengawas Lazismu Daerah se-Jatim
  6. 1 orang Dewan Syariah Lazismu Daerah se-Jatim

Diperkirakan sebanyak 85 orang.

JADUAL ACARA

  • 09.00 WIB : Pembukaan
    – Sambutan Badan Pengurus Lazismu wilayah Jatim
    – Sambutan Badan Pengawas Lazismu wilayah Jatim
    – Sambutan Dewan Syariah Lazismu wilayah Jatim,
    – Sambutan Prof Thohir Luth, MA (PWM Jatim), sekaligus membuka acara
  • 10.00 WIB : Ceramah Umum oleh Badan Pengawas atau Dewan Syariah Lazismu Pusat
  • 11.30 WIB : Ishoma
  • 13.00 WIB : Lanjutan Sidang-sidang Dewas dan Bawas, sesuai ruangan sidang.
    Pimpinan Sidang dan ruangan :
    – Dewan Syariah, dipimpin oleh Dr Syamsuddin M.A., di Hall
    – Badan Pengawas, dipimpin oleh Anwar Hariyono, M.Si., di Meeting Room
    Agenda :
    – Presentasi Bawas/Dewas Lazismu Daerah
    – Pembahasan program kerja dan rekomendasi tahun 2022
  • 15.30 WIB : Penutupan
  • 16.00 WIB : Selesai

KEPANITIAAN

PENGARAH

  • Prof. Dr. Thohir Luth, M.A.
  • Dr Syamsuddin, M.A.
  • Anwar Hariyono, M.Si.
  • drh Zainul Muslimin

PELAKSANA

  • Koordinator : Aditio Yudono
  • Anggota : Muhammad Masrukh
  • Dibantu oleh Staf Lazismu KP jatim

Kontak Panitia : 0813 2572 4440 dan 031-843 7191

PENUTUP

Demikian TOR ini disusun sebagai dasar Kerangka Acuan Kegiatan (KAK) dan pedoman pelaksanaan operasional. Semoga kegiatan yang direncanakan dapat berjalan dengan sebaik-baiknya, dan outcome yang diharapkan dapat menjadi kenyataan.

Comments are closed.