Call us: +6231-8437-191 : lazismu_jatim@yahoo.com| Sabtu , 4 Mei 2024
Breaking News
You are here: Home » Kiprah Lembaga » LAZISMU Jatim Lakukan Pembinaan Kelembagaan dan Keuangan ke 3 Daerah, Inilah Hasilnya

LAZISMU Jatim Lakukan Pembinaan Kelembagaan dan Keuangan ke 3 Daerah, Inilah Hasilnya

Upaya untuk perbaikan dan menjadikan LAZISMU sebagai organisasi yang professional dan akuntabel terus dilakukan oleh Badan Pengurus LAZISMU Jawa Timur. Setelah sebelumnya pada 02/11/2023 lalu dilakukan pembinaan kelembagaan dan keuangan di LAZISMU Kota Kediri dan Kabupaten Trenggalek, berikutnya menyasar ke 3 Daerah lainnya.

Pada hari kamis, 16/11/2023 dilakukan kunjungan dan pembinaan di kantor LAZISMU Kabupaten Jombang, Kabupaten Nganjuk dan Kabupaten Ngawi. Imam Hambali selaku Ketua Badan Pengurus Jatim menyatakan tentang pentingnya penataan kelembagaan dan keuangan.

“Kalau tahun-tahun sebelumnya kita fokus ke branding LAZISMU, untuk tahun ini fokus ke penataan kelembagaan dan keuangan agar trust masyarakat ini bisa meningkat. Ini penting untuk keberlangsungan LAZISMU di tiap kota dan kabupaten” ujar Imam Hambali pada saat memberikan pengarahan di tiga kantor LAZISMU tersebut.

Sambutan yang luar biasa ditunjukkan oleh Badan Pengurus dan Eksekutif LAZISMU di tiga Daerah tersebut. Karena kegiatan Turun ke Bawah (Turba) atau pembinaan seperti ini yang diharapkan agar menambah semangat dan dapat menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di LAZISMU setempat.

Bendahara Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Jombang, Sugeng dan Ketua LAZISMU Jombang, Purnomo merasa lega dengan adanya kunjungan ini.

“Akhirnya terselesaikan juga permasalahan yang ada di LAZISMU Jombang ini. Bismillah mulai saat ini kita bisa bergerak lebih cepat lagi karena sudah ada pengarahan dan penyelesaian masalah oleh Pak Ketua LAZISMU Jatim ini” ungkap beliau.

Pada kesempatan yang sama dilakukan pembinaan kelembagaan oleh Sekretaris LAZISMU Jawa Timur, Muhammad Masrukh yang menyatakan tentang pentingnya legalitas SK dari LAZISMU Jawa Timur, karena ada format baru dari LAZISMU PP Muhammadiyah.

Pembinaan keuangan juga dilakukan oleh Wakil Ketua Bidang Audit Kepatuhan LAZISMU Jawa Timur, Sigit Hermawan mengingat adanya rekomendasi hasil audit Kantor Akuntan Publik (KAP) untuk hasil audit tahun 2022. Materi pembinaan keuangan secara teknis dilakukan oleh Manajer Keuangan LAZISMU Jawa Timur yakni Vika Alfita Yiuliadini.

Lebih jauh Ketua LAZISMU Jawa Timur Imam Hambali menyatakan kegiatan pembinaan kali ini membawa hasil yang sangat positif karena pengurus LAZISMU Daerah sudah memahami posisi antara LAZISMU dengan PDM dan dengan LAZISMU Jawa Timur. Hal itu berkaitan dengan SK kepengurusan dan tentang perbaikan keuangan sesuai dengan rekomendasi KAP.

Pada akhir sesi pembinaan dilakukan penandatanganan berita acara antara ketua LAZISMU Daerah dan Wakil Ketua bidang Audit dan Kepatuhan, didampingi oleh Ketua Badan Pengurus LAZISMU Jawa Timur. (S.Her)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*